Admin Website Desa se-Kabupaten Tangerang Ikuti Bimtek Pemanfaatan Digital Desa 

    Admin Website Desa se-Kabupaten Tangerang Ikuti Bimtek Pemanfaatan Digital Desa 

    TANGERANG - Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Tangerang menggelar Sosialisasi dan Bimbingan Teknis Pembuatan Domain desa.id serta Pemanfaatan Website dan Layanan Desa di Lingkup Pemerintah Kabupaten Tangerang. 

    Kegiatan ini di ikuti oleh Operator Website Desa se-Kabupaten Tangerang yang berlangsung selama 2 hari , Rabu 13-14 November 2024 di Hotel Vega Gading Serpong Tangerang Banten.

    Pada kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Kepala Diskominfo Kabupaten Tangerang melalui Kepala Bidang Aplikasi Informatika, Cecep Khaerudin. Dalam sambutannya pihaknya menyampaikan pentingnya digital desa di era saat ini dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat tentang program dan kegiatan desa. 

    Disamping itu juga , pemanfaat website desa dapat digunakan untuk menyediakan layanan publik secara online.

    "Melalui Bimtek ini diharapkan dapat meningkatkan kapasitas aparatur desa dalam mengelola website desa dan memanfaatkan layanan desa digital yang disediakan oleh Pemkab Tangerang, "jelas Cecep Khaerudin kepada peserta.

    Kegiatan Bimtek ini juga, disambut baik oleh para peserta, yang di ikuti kurang lebih 61 Desa yang ada di kabupaten Tangerang secara bertahap.

    Sementara itu salah satu peserta dari Admin website Desa Pekayon Kecamatan Sukadiri, Ardiyansah mengapresiasi adanya kegiatan bimbingan teknis pengelolaan website Desa yang diselenggarakan oleh Diskominfo Kabupaten Tangerang. Menurutnya, kegiatan ini mendorong Pemerintah Desa lebih transparan dan akuntabel dalam menyajikan berbagai kegiatan - kegiatan yang ada di Desa di Kabupaten Tangerang. 

    "Ini sangat bermanfaat sekali bagi kami. Khususnya bagi Desa - desa dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik di desa, "tutupnya.

    Untuk diketahui dalam kegiatan Bimtek ini turut pula hadir narasumber dari Tim JIP dan Nama Domain, Kementerian Komunikasi dan Digital , M. Shidiq (PANDI), Tim Inovasi dan Aplikasi SPBE, Kementerian Komunikasi dan Digital, dan Tim Inovasi dan Aplikasi SPBE, Kementerian Komunikasi dan Digital. (Hdi)

    admin website desa kabupaten tangerang bimtek digital desa
    Sopiyan Hadi

    Sopiyan Hadi

    Artikel Sebelumnya

    Binmas Kargo Ajak Masyarakat Ciptakan Suasana...

    Artikel Berikutnya

    Polsek Kelapa Dua Ajak Tokoh Agama Jaga...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    17 Remaja Diamankan Dalam Semalam, Polisi Sita Senjata Tajam Usai Gagalkan Tawuran di Jakarta Barat
    Kapolri Sebut Pengamanan Nataru Akan Dilakukan 141.443 Personel
    Bantu Pencegahan Penyakit Kaki Gajah, Babinsa Kuala Kencana Dampingi Petugas Kesehatan Pada Saat Survey dan Pengambilan Sampel Darah
    Polres Metro Jakarta Timur gelar patroli cipta kondisi Harkamtibmas jelang pemungutan suara Pilkada tahun 2024

    Ikuti Kami